Border Terrier

Border Terrier
Negara asal Inggris - Skotlandia
Ciri-ciri
Klasifikasi & standar
FCI Grup 3 Seksi 1 #10 standar
AKC Terrier standar
ANKC Group 2 (Terriers) standar
CKC Group 4 - Terriers standar
KC (UK) Terrier standar
NZKC Terrier standar
UKC Terriers standar

Border Terrier adalah salah satu ras anjing kecil yang berasal dari daerah perbatasan Skotlandia dan Inggris sejak abad ke-19.[1] Anjing ini sering digunakan untuk berburu berang-berang, rubah, dan berbagai hewan liar lainnya.[2] Anjing ini memiliki tinggi sekitar 25,4 cm dengan berat 5-7,2 kg.[1] Bulunya berlapis ganda, tebal, berwarna coklat-kemerahan, dan kasar, sehingga tahan terhadap cuaca.[1] Penampilan ras anjing ini sering kali tidak rapi sehingga mirip dengan anjing kampung.[1] Beberapa masalah kesehatan yang rentan menyerang anjing ini adalah kelainan jantung, kejang, katarak di usia muda, dan alergi.[2] Anjing ini dapat hidup sekitar 12-15 tahun.[2] Beberapa sifat khusus dari anjing ini adalah senang menggali lubang dan mengejar tikus atau burung.[1]

Referensi

  1. ^ a b c d e (Inggris) Sam Stall, Edwin J. Sayres (2005). The good, the bad, and the furry: choosing the dog that's right for you. Quirk Books. ISBN 978-1-59474-021-3. Page.61
  2. ^ a b c (Inggris) Darlene Arden (2006). Small dogs, big hearts: a guide to caring for your little dog. Howell Book House. ISBN 978-0-471-77963-6. Page.168
  • l
  • b
  • s