Pemerintahan persatuan nasional

Pemerintahan persatuan nasional adalah sebuah pemerintahan koalisi besar yang terdiri dari seluruh partai (seluruh partai besar) dalam legislatur, yang biasanya dibentuk pada masa perang atau masa darurat nasional lainnya.

Hungaria

Terdapat empat periode di Hungaria dimana pemerintah persatuan nasional diterapkan:

  • 1917–1918, pada masa Perang Dunia I (kabinet Móric Esterházy dan Sándor Wekerle)
  • 1919–1920, kabinet Károly Huszár, restorasi Kerajaan Hungaria
  • 1944–1947, setelah Perang Dunia II (kabinet Béla Miklós, Zoltán Tildy dan Ferenc Nagy)
  • 1956, pada masa Revolusi Hungaria 1956 (kabinet Imre Nagy ketiga)

Italia

Berikut ini adalah daftar pemerintahan koalisi besar atau persatuan nasional:

  • Kabinet De Gasperi II (14 Juli 1946 – 2 Februari 1947)
  • Kabinet De Gasperi III (2 Februari 1947 – 1 Juni 1947)
  • Kabinet Andreotti III (29 Juli 1976 – 11 Maret 1978)
  • Kabinet Andreotti IV (11 Maret 1978 – 20 Maret 1979)
  • Kabinet Ciampi (28 April 1993 – 10 Mei 1994) – Catatan: dukungan koalisi besar hanya berlangsung sampai 4 Mei 1993
  • Kabinet Monti (16 November 2011 – 28 April 2013)
  • Kabinet Letta (28 April 2013 – 22 Februari 2014) – Catatan: dukungan koalisi besar hanya berlangsung sampai 15 November 2013

Sri Lanka

Setelah kejatuhan rezim Mahinda Rajapaksa, Partai Nasional Serikat yang memenangkan pemilihan 2015 membentuk Pemerintahan Persatuan Nasional dengan oposisi utama Partai Kebebasan Sri Lanka yang berada di bawah kepemimpinan Maithripala Sirisena dan Ranil Wickremesinghe.[1]

Yunani

Sebuah pemerintahan persatuan nasional di Yunani sering disebut pemerintahan ekumenikal:

  • 1926 di bawah kepemimpinan Alexandros Zaimis
  • 1989 di bawah kepemimpinan Xenophon Zolotas
  • 2011 di bawah kepemimpinan Lucas Papademos

Referensi

  1. ^ Ratnayake, K. (25 Maret 2015). "Sri Lankan president forms a "national government"". www.wsws.org.